Rusman Batangale Ketua PAC GP Ansor Paleleh Kembali Salurkan Bantuan Untuk Masyarakat Korban Banjir Paleleh



JurnalNusantara.id, Buol –  Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kecamatan Paleleh menyalurkan bantuan kepada warga yang terdampak bencana banjir di 3 desa diwilayah kecamatn Paleleh yaitu di desa Kwala Besar, Baturata dan Talaki, Senin, 9 April 2024.

Bantuan sembako berupa makanan siap saji dan puluhan dos mie intans untuk warga terdampak diselaurkan langsung oleh pengurus PAC GP Ansor Paleleh yang dipimpin langsung Rusman Batangale dan Karno Gobel selaku ketua dan Sekretaris Ansor Paleleh.

” bencana banjir yang menimpa keluarga kita di wilayah Paleleh, merupakan duka mendalam bagi warga Paleleh, tak terkecuali kami dari GP Ansor Paleleh yang turut perihatin dengan kondisi warga disana, untuk itu wujud kepedulian kami sebagai generasi muda sudah sewajarnya kita berada di tengah-tengah warga terdampak dan turut meringankan beban suadara kita dengan memberikan bantuan kebutuhan mereka,” kata Karno Gobel, kepada media ini, Senin, (15/4/2024).


Ia menambahkan, bantuan tahap pertama itu sudah disalurkan 1 hari paska bencana banjir terjadi. untuk bantuan tahap kedua ini GP Ansor kembali menyalurkan 150 galon air bersih untuk kebutuhan warga disana.

” alhamduillah tadi pagi kami sudah menyalurkan bantuan air bersih dengan jumlah 150 galon, semoga bantuan ini bisa bermanfaat untuk mereka yang saat ini lagi membutuhkan air bersih,” kata Karno.

Rusman Batangale ketua PAC GP. Ansor Paleleh menambahkan, kepedulian dan tanggap bencana sudah menjadi agenda rutin bagi seluruh kader Ansor terlebih bagi Banser dan Bagana. oleh karena itu sudah seharusnya  satuan Banser ini senantiasa Sigap dengan bencana yang terjadi di kabupaten Buol lebih khusus di wilayah kecamatan Paleleh

"semoga bantuan yang disalurkan bermanfaat bagi saudara-saudara kita yang terkena dampak banjir dan Kami ucapkan Terima kasih untuk ketua PC Ansor Buol Sahabat Syam Manto dan Ketua PW Ansor Sulteng sahabat Rizky Lembah yang telah menggalang donasi untuk korban banjir paleleh,” pungksnya..*

 

Lebih baru Lebih lama